Senin, 31 Mei 2010

CAKRAWALA BARU DUNIA MSDM

CAKRAWALA BARU DUNIA MSDM

Judul Buku      : Manajemen Sumber Daya Manusia Perspektif Integratif

Pengarang        : Meldona, SE., MM,. Ak.

Tebal Buku     : 362 halaman

Penerbit          : UIN Malang Press

Tahun Terbit   : 2009

Presensi         : Ridho Hudayana, 

admin; www.makalahpsikologi.blogspot.com

 

Manajemen suber daya manusia bukan suatu hal yang baru di dunia. Bahkan semenjak organisasi muncul di dunia ini, manajemen sumber daya manusia telah digunakan, walaupun masih dalam bentuk sederhana tidak se-kompleks seperti manajemen sumber daya manusia saat ini. Yang berarti manajemen sumber daya manusia telah lama hadir di dunia ini.

Sebagaimana  menurut Siagiaan (2005 :35) menjelaskan bahwa penelusuran kasual selama ribuan tahun menunjukkan bahwa jarang ditemukan organisasi dimasa lalu, kecuali organisasi pemerintahan dan keagamaan.  Dalam bidang ekonomi misalnya, dalam kegiatan pertanian, perdagangan dan produksi, pusat kegiatan yang dilaksanakan oleh keluarga. Namun dalam kondisi seperti itu, tidak terasa kebutuhan untuk memiliki satuan tugas khusus untuk mengelolah sumber daya manusia.

Manajemen sumber daya manusia dalam perkembangannya didunia modern saat ini banyak menarik minat para ilmuan untuk melakukan inovasi baru dalam dunia manajemen sumberdaya manusia. Tentunya hal ini sangat positif dalam hal pengelolahan sumberdaya manusia, yang pada akhirnya bermuara pada suatu prinsip bahwasanya,  manusia tidak mungkin diperlakukan sama dengan alat produksi yang lainnnya. Sehingga banyak para ilmuan yang memiliki minat dalam dunia manajemen sumberdaya manusia melahirkan berbagai karya secara teoritis dan praktis dalam buku-buku manajemen sumber daya manusia.

Dalam buku Manajemen sumberdaya manusia perspektif Integratif  ini tidak hanya mengkaji manajemen sumberdaya manusia dari berbagai karya para ilmuan dalam manajemen sumberdaya manusia. Seperti, sumber daya manusia dan manajemen sumberdaya manusia, analisis dan desain pekerjaan, perencanaan sumber daya manusia, rekrutmen, seleksi, orientasi dan penempatan, pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia, perencanaan dan pengembangan karir, manajemen kompensasi, serta penilaian kinerja. Tapi juga dalam buku ini mengkaji semua sumberdaya manusia dengan perspektif Islam yang bersumber dari al-Qur’an dan sunnah nabi Muhammad saw.

Dengan perspektif integratif, kajian tentang manajemen sumber daya manusia disajikan dalam buku ini lebih menarik dan membuka cakrawala berpikir yang baru  tentang manajemen sumber daya manusia. Dari manajemen sumber daya manusia yang disajikan dalam buku-buku manajemen sumberdaya manusia kontemporer.  Karena disajikan dengan konsep perpaduan antara sains dan Islam. Dimana Barbour (2005:37) sepakat dengan integrasi, pendekatan yang mengakui pengetahuan yang ada dalam agama dan sains dapat digunakan untuk membuka cakrawala pengetahuan yang baru. Sebagaimana dijelaskan oleh barbour bahwa sains dan agama itu sebenarnya satu kesatuan sistematis. Perspektif integratif itu dalam buku ini, disusun dalam setiap tema manajemen sumber daya manusia secara kolaboratif dan integratif antara manajeman sumber daya manusia kontemporer dan Islam.

Sehingga dengan perspektif integratif dalam buku ini, menjadikan buku ini layak untuk dimiliki sebagai rujukan dan melengkapi referensi manajemen sumberdaya manusia, bagi para praktisi, akademisi, dan semua orang yang memiliki minat dalam duinia manajemen sumberdaya manusia 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar